RUNGKUT TENGAH III NO. 35 A / TELP : 081999975040 - 085237770073

Sabtu, 11 Agustus 2012

Dinas Koperasi Dan Umkm Gelar Pasar Murah



Surabaya - Target Investigasi

Menjelang lebaran Pemprov Jatim memperhatikan dan memberikan respon dengan serius terhadap kenaikan sejumlah harga kebutuhan bahan pokok. Untuk itu melalui Dinas Koperasi dan UMKM Jatim bersama mitra kerja menggelar pasar rakyat 2012 selama dua hari di halaman Dinas Koperasi dan UMKM  Jatim jl. Raya Bandara Juanda.
Ke
pala Dinas Koperasi dan UMKM Jatim, DR Fattah Yasin, mengatakan, Pasar Rakyat 2012 ini dibuka oleh Deputi Bidang Pemasaran dan Jaringan Usaha Kementerian Koperasi dan UKM RI, Neddi Rafinaldy Halim.     Dalam kegiatan ini terdapat 21 stand yang telah di isi oleh beberapa mitra kerja;  yakni Koperasi, UKM ,  Akrindo, Toyota dan lain – lain. Selain itu juga dilaksanakan pembagian sembako murah terhadap 11 desa / keluarahan di sekitar Dinas Koperasi dan UMKM Jatim  dengan rincian berupa beras 5 kg, minyak goreng 2 liter, dan gula 2 kg.
Dikatakan pula, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pemerintah untuk membantu dan mengurangi beban yang harus ditanggung masyarakat. Selain  kegiatan pasar murah juga diperjualbelikan sejumlah hasil usaha UMKM yang menjadi binaan pemerintah.
Pasar murah ini digelar khusus di khusus diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu, terutama untuk membeli barang-barang yang mengalami gejolak kenaikan harga menjelang Lebaran. " dengan harapan bisa membantu masyarakat kurang mampu," katanya.
Salah satu warga ditemui mengatakan, dengan adanya pasar murah ini kesempatan untuk mendapatkan harga barang kebutuhan pokok yang lebih murah. Sehingga Ia harus rela mengantri. "Kesempatan mas, kapan lagi cuma dua hari," kata Murdiatmo.
Selain pasar murah, pemprov juga melakukan pembagian sembako gratis yang merupakan rangkaian dari program  Pemprov Jatim.    Sedangkan tahun ini program tersebut dilakukan di 18 kabupaten/kota. Masing-masing paket berisi 5 kilogram (kg) beras premium, 1 liter minyak goreng, 5 buah mi instan, 2 kg gula pasir dan 450 mililiter (ml) kecap. Dan menjelang Lebaran, harga sembako sudah mengalami penurunan  karena Pemprov Jatim terus memberi subsidi transportasi dan subsidi barang yang merata, baik di pasar kecamatan maupun pada pasar kabupaten.     * Prayit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar